Changelog CSMP 29 Maret 2024

Halo Para Caldroners!

Kami punya kabar gembira buat kalian nih. Maaf udah membuat Caldroners menunggu 🙏
Caldron SMP sudah bisa dimainkan kembali, dan kali ini sudah mendukung versi 1.20.70-1.20.72. Yeayy 🥳

Berikut perubahan yang dilakukan di dalam server. Baca baik-baik, ya~

  • Server hanya mendukung versi 1.20.70-1.20.72. Bagi yang masih berada pada versi dibawahnya, silahkan update terlebih dahulu untuk bisa bermain kembali di Caldron SMP.
  • Zombified Piglin sudah bisa spawn kembali di overworld, tapi tidak ada loot yang jatuh ketika dibunuh. Itu berarti player masih belum bisa menggunakan Gold Farm.
  • Home yang kalian simpan pada “/home” menghilang secara total karena pembaruan sistem.
  • Jangan pernah menggunakan “/land tp”, kecuali kalian sudah mengatur target teleport menggunakan “/land tp set”. Jika target teleport belum diatur menggunakan command tersebut, ada kemungkinan kalian bisa suffocated/masuk kedalam block.
  • Untuk sementara, api yang menjalar dari luar land tidak akan dilindungi oleh sistem claim land karena suatu bug. Tapi Flint and Steel tetap tidak bisa digunakan langsung di dalam land.
  • “/ivshop” sementara dimatikan terlebih dahulu sambil menunggu pembaruan dari developer nya. Tapi tenang aja, barang jualan kalian masih aman kok~
  • Kini custom block dari add-on server sudah bisa dipakai lagi! Gunakan block Azalea Wood, Sugar Block, dan block lainnya untuk menghias base kalian, ya~
  • Sistem database player yang baru mungkin akan menyebabkan beberapa bug kecil sebelum player tersebut bergabung ke server untuk pertama kalinya setelah update. Contohnya, jika kalian berkunjung ke suatu land yang sudah di claim, mungkin nama pemilik land tersebut tidak akan terlihat sebelum player tersebut bergabung kembali kedalam Caldron SMP.
  • Player belum bisa menggunakan texture pack sendiri. Jadi mohon maaf ya, kalian belum bisa menggunakan shader di Caldron SMP 🙏

Terimakasih atas perhatian nya, dan selamat bermain~!

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *